Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend

Trend Peacock Warna Rambut 2016 - Seperti yang sudah pernah dibahas sebelumnya di artikel terdahulu, peacock hair adalah salah satu trend warna rambut 2016 yang booming selain warna rambut balayage. Lihat artikelnya di Trend Rambut 2016 Terbaru. Jika anda suka bermain aman sekaligus ingin terlihat glamor dan sensual anda bisa memilih teknik pewarnaan rambut balayage. Balayage sendiri adalah suatu cara untuk meng-highlight rambut anda untuk merubah warnanya menjadi gradasi lebih terang dari warna kecoklatan hingga pirang (blonde). Sementara Peacock hair adalah pewarnaan rambut dengan warna-warna mirip burung merak (peacock) dengan campuran warna hijau, ungu dan biru. Jadi bagaimana detail Balayage dan peacock hair sendiri.
Lihat juga: Cara Merawat, Mengobati dan Penyebab Rambut Rontok Parah
Warna Cat Rambut Cocok Untuk Kulit Sawo Matang Gelap Yang Bagus
Warna Cat Rambut Cocok Untuk Kulit Kuning Langsat Yang Bagus

Cara Mewarnai Rambut Sendiri Trend Rambut Balayage

Setelah rambut ombre sempat booming beberapa tahun kebelakang, balayage kini mulai lebih mendominasi. Balayage disebut juga baby ombre tetapi tidak seperti ombe hair yang mempunyai jarak yang jelas antara warna rambut asli dan rambut yang diwarnai (biasanya di ujung rambut), Balayage memiliki efek yang sama seperti ombre namun dengan jarak antara rambut yang diwarnai dan rambut asli yang halus sehingga tampak tidak berlebihan dan lebih alami. Dalam teknik pengerjaannya tidak ada foil yang dipakai sehingga bleach atau warna rambut yang ingin dipudarkan akan membingkai sempurna pada rambut. Gaya rambut Balayage cocok dengan rambut panjang maupun pendek, bergelombang maupun lurus. Jika kamu ingin mengaplikasikan gaya rambut balayage kamu bisa mencobanya sendiri di rumah. Do It Your Self!
Untuk kamu yang ingin mencoba mewarnai rambut kamu dengan trend rambut balayage berikut adalah tipsnya :
1. Siapkan alat dan bahan pewarna rambut. Untuk kamu yang berambut hitam maka hasil yang didapat akan lebih menjurus ke arah cokelat keemasan dibanding pirang.
2. Jangan lupa untuk mengetes cat rambut selama 48 jam pada kulitmu untuk mengetahui reaksi alergi.
3. Bagi rambut menjadi dua dari tengah (dari dahi ke tengkuk kepala). Ikat bagian kanan menggunakan ikat rambut, amankan.
4. Pada bagian kiri, bagi dua rambut bagian atas dan bawah. lalu setiap sisi bagi kembali menjadi empat bagian.
5. Putar dan pelintir setiap bagian rambut. ikat atau jepit agar tidak berantakan
6. Gunakan sarung tangan lalu oleskan bleaching atau pewarna rambut pirang pada setiap bagian yang diikat dimulai dari batas rambut yang anda inginkan ketinggian warna balayage hingga ke ujung rambut.
7. Ulangi pada rambut bagian kanan.
8. Diamkan selama beberapa saat (tergantung instruksi pada kotak pewarna rambut) lalu cuci rambut.
Beberapa inspirasi warna rambut balayage yang bisa dicontoh dan diaplikasikan pada rambutmu
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend

Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend


Cara Mewarnai Rambut Sendiri Trend Rambut Peacock

Peacock hair sendiri sebenarnya bukan trend baru, warna warni terang bercampur lembut seperti burung merak dipopulerkan pertama kali pada tahun 2013. Sebenarnya anda bisa melakukan step-step yang sama pada pewarnaan rambut peacock seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya namun rambut perlu di bleaching agar warna yang diinginkan lebih keluar. pilihlah warna warna seperti ungu, biru, hijau atau campuran dari ketiga warna itu. kamu bisa berkreasi dengan mewarnai hanya sebagian rambut atau keselurah rambut diwarnai seperti merak. Jika kamu memutuskan untuk mewarnai semua rambutmu menjadi peacock hair maka kamu harus bersiap untuk mempigmentasikan rambutmu menjadi pirang. berikut ini adalah cara mewarnai rambut sendiri rambut peacock.
1. Siapkan alat dan bahan pewarna rambut. Untuk kamu yang berambut hitam sebaiknya bleaching rambut terlebih dahulu agar warna yang dihasilkan lebih keluar .
2. Jangan lupa untuk mengetes cat rambut selama 48 jam pada kulitmu untuk mengetahui reaksi alergi.
3. Bagi rambut menjadi dua dari tengah (dari dahi ke tengkuk kepala). Ikat bagian kanan menggunakan ikat rambut, amankan.
4. Pada bagian kiri, bagi dua rambut bagian atas dan bawah. lalu setiap sisi bagi kembali menjadi empat bagian.
5. Putar dan pelintir setiap bagian rambut. ikat atau jepit agar tidak berantakan
6. Gunakan sarung tangan lalu oleskan pewarna rambut pada setiap bagian yang diikat dimulai dari Rambut yang diikat paling ujung atau dekat dengan telinga.
7. Warnai dari mulai batas rambut yang anda inginkan ketinggian warna rambut peacok hingga ke ujung rambut.
8. Ganti warna lain pada helaian rambut yang diikat laiinya dengan teknik yang sama
9. Ulangi pada rambut bagian kanan.
10. Diamkan selama beberapa saat (tergantung instruksi pada kotak pewarna rambut) lalu cuci rambut.
Beberapa inspirasi warna rambut peacock yang bisa dicontoh dan diaplikasikan pada rambutmu.

Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend

Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend
Model rambut peacock ini tidak hanya diaplikasikan diseluruh bagian atau kebanyakan rambut, bisa juga dipilih salah satu warna yang paling menonjol seperti hijau, biru atau ungu pada salah satu bagian helai rambut. Selamat mencoba!

Lihat Juga
Warna Cat Rambut Cocok Untuk Kulit Kuning Langsat Yang Bagus
Warna Cat Rambut Cocok Untuk Kulit Sawo Matang Gelap Yang Bagus 
Model Potongan Rambut Wanita Sesuai Bentuk wajah
Gaya Rambut Wanita Untuk Wajah Bulat
20+ Warna Rambut Cokelat Kemerahan, Keemasan, Highlight yang Bagus dan Cocok Sesuai Warna Kulit
Gaya Model Potongan Rambut Pria/Cowo Sesuai Bentuk Wajah
32 Gaya Model Potongan Rambut Pendek Pria/Cowo Style Terbaru
33 Gaya Model Potongan Rambut Pria/Cowo Undercut Style Terbaru 

Artikel Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend ini dibuat oleh Tips Kecantikan di www.tipscaratutorial.com

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Mewarnai Rambut Sendiri Peacock dan Balayage Trend"

Posting Komentar